SELAMAT DATANG

PERAN PUSKESMAS DALAM PENINGKATAN UPAYA KESEHATAN DI MASYARAKAT


Pusat Kesehatan Masyarakat, yang disingkat Puskesmas, adalah sebuah Organisasi fungsional yang menyelenggarakan upaya-upaya kesehatan yang bersifat menyeluruh, terpadu, merata, serta dapat diterima dan terjangkau oleh masyarakat, dengan peran serta aktif masyarakat dan menggunakan hasil pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi tepat guna, dengan biaya yang dapat dipikul oleh pemerintah dan masyarakat.

Upaya-upaya kesehatan tersebut diselenggarakan dengan menitik beratkan kepada pelayanan untuk masyarakat luas guna mencapai derajat kesehatan yang optimal, tanpa mengabaikan mutu pelayanan kepada perorangan. Puskesmas Kedungwuni I merupakan unit pelaksana teknis kesehatan di bawah supervisi Dinas Kesehatan Pemerintah Kabupaten Pekalongan. Pelayanan di Puskesmas kami secara komprehensif ditujukan kepada semua penduduk, dengan tidak membedakan jenis kelamin dan golongan umur, baik sejak pembuahan dalam kandungan hingga lanjut usia


Fasilitas pelayanan kesehatan ini merupakan pusat pengembangan kesehatan masyarakat dalam membina peran serta masyarakat juga memberikan pelayanan secara menyeluruh dan terpadu kepada masyarakat. Dengan kata lain puskesmas mempunyai wewenang dan tanggung jawab atas pemeliharaan kesehatan masyarakat dalam wilayah kerjanya. Pelayanan kesehatan yang diberikan puskesmas adalah pelayanan kesehatan menyeluruh yang meliputi pelayanan kuratif, preventif, promotif, dan rehabilitatif.



Secara umum, Puskesmas dituntut untuk dapat memberikan pelayanan preventif, promotif, kuratif sampai dengan rehabilitatif baik melalui upaya kesehatan perorangan (UKP) maupun upaya kesehatan masyarakat (UKM). Puskesmas dapat memberikan pelayanan rawat inap selain pelayanan rawat jalan. Hal ini disepakati oleh puskesmas dan dinas kesehatan yang bersangkutan. Dalam memberikan pelayanan di masyarakat, puskesmas memiliki sub unit pelayanan seperti puskesmas pembantu, puskesmas keliling, posyandu, pos kesehatan desa maupun pos bersalin desa (polindes).



0 comments:

Post a Comment