Mencuci tangan adalah kegiatan
yang umum dilakukan manusia di dunia. Tapi membasuh tangan dengan air saja
tidaklah cukup. Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS)
merupakan upaya yang direkomendasikan untuk mencegah penyakit, dengan
pertimbangan bahwa sabun mudah diperoleh dan terjangkau. Selain itu, air
mengalir dapat diupayakan hampir di setiap rumah tangga. Supaya efektif,
perilaku CTPS juga perlu dilakukan
dengan benar.
CTPS yang benar adalah dengan memakai sabun dan air mengalir.
Alasan dibaliknya adalah bahwa sabun
terdiri dari rantai karbon hidrofobik yang
melekat pada kuman di tangan yang disabuni dan membentuk molekul yang sangat
halus. Ketika tangan dibilas air, sabun menggelontorkan molekul tersebut
bersama kuman dan air bilasan. Dengan mekanisme inilah sabun mampu memutus
rantai penyebaran kuman penyebab penyakit menular.
Mengapa harus memakai sabun?
Karena sabun dapat membantu
menghilangkan atau membunuh kuman penyakit, dan melepaskan kotoran, lemak, atau
minyak dari kulit.
Apa manfaat cuci tangan pakai
sabun?
Manfaat utama cuci tangan pakai
sabun adalah melindungi diri dari berbagai penyakit menular. Penyakit-penyakit
tersebut antara lain Diare, Infeksi Saluran Napas Atas (ISPA), dan kecacingan,
infeksi kulit, infeksi mata, dan penyakit-penyakit lain yang ditularkan lewat
tangan yang tidak bersih.
Kapan sebaiknya kita lakukan?
Cuci
tangan pakai sabun dapat kita lakukan pada waktu-waktu berikut :
1.
Sebelum menyiapkan makanan
2.
Sebelum dan sesudah makan
3.
Setelah buang air kecil dan besar
4.
Setelah membuang ingus
5.
Setelah membuang dan atau menangani sampah
6.
Setelah bermain/memberi makan/memegang hewan 7.
Setelah batuk atau bersin pada tangan kita
0 comments:
Post a Comment