Workshop Peningkatan Keterampilan
Bidan Dalam Penanganan Penurunan Angka Kematian Maternal dan Neonatal,
sekaligus Refresh Skill dan Kapabilitas Bidan Dalam Praktik Penjahitan Perineum
dan Pemasangan Infus Umbilikal.
(Bertempat di Aula Puskesmas Karanganyar, Selasa, 10 Desember 2019)
Narasumber dr. Suryo Sp.OG &
dr. Marina Sp.A
Sahabat Sehat Masnitu,
Kematian ibu tidak hanya menjadi
masalah kesehatan masyarakat, tetapi juga menjadi masalah sosial karena akan
berpengaruh besar terhadap keluarga,dan terutama pada pertumbuhan juga
perkembangan anak- anak.
Di negara maju dengan status
sosial ekonomi yang tinggi, angka kematian ibu telah turun mencapai tingkat
minimal kurang dari 10 per 100.000 kelahiran hidup. Hal tersebut belum terjadi
di negara-negara berkembang, termasuk Indonesia. Di samping pertumbuhan
ekonominya yang terus membaik, kematian ibu di Indonesia masih tergolong
tinggi, bahkan di antara sesama negara Asia Tenggara.
Berdasarkan data SDKI (Survey
Demografi dan Kesehatan Indonesia), telah terjadi penurunan angka kematian ibu,
tetapi dengan penurunan seperti sekarang, target Pembangunan Milenium tidak
akan tercapai. Dari aspek demand, supply, maupun kebijakan, penurunan kematian
ibu masih mengalami berbagai hambatan.
Dalam mempercepat penurunan
kematian ibu, kerjasama aktif masyarakat dengan nakes, peningkatan
kecakapan/keterampilan bidan, infrastuktur, standarisasi alur pelayanan,
kebijakan dan manajemen di tingkat Puskesmas dan Kabupaten sangat berperan
dalam menentukan efektifitas dan pencapaian program kesehatan yang menyasar ibu
dan bayi.
Mari bersama kami membangun
negeri.
Tetap Sehat dan Tetap Bahagia.